Senin, 21 April 2014

Perawatan Alami Untuk Bulu Mata Yang Panjang Nan Lentik






Enggak semua cewek yang terlahir di dunia ini memiliki keindahan bulu mata yang sempurna. Panjang, lentik juga tebal merupakan hal yang bisa kita dapatkan melalui bantuan alat make up seperti maskara. Cuman masalahnya, pemakaian maskara yang terlalu sering juga nggak baik lho buat bulu mata kita. Untuk itu mending menggunakan cara amannya saja melalui perawatan alami.

Berikut ini adalah bahan-bahan alami yang mendukungmu untuk mendapatkan kecantikan bulu mata yang maksimal, 

Manfaat minyak esensial 
Sudah menjadi alternatif utama yang sering digunakan dalam merawat kecantikan diri. Sebut saja minyak zaitun yang juga bisa dimanfaatkan untuk memiliki bulu mata tebal alami. Contoh lain yaitu menggunakan castor oil yang cukup praktis digunakan layaknya mengaplikasikan maskara

Menggunakan putih telur
Layaknya rambut, bulu mata pun bisa rontok kapan aja. That's why kalian juga membutuhkan serum khusus bulu mata. Caranya cukup mudah, campurkan putih telur dengan castor oil. Kemudian, gunakan saat malam hari menjelang tidur dan bersihkan saat pagi hari, bangun tidur. Campuran dari bahan tersebut dipercaya mampu menguatkan bulu mata.

Minimalkan pemakaian kosmetik pada mata
Sama halnya dengan tubuhhmu, bulu mata juga membutuhkan udara bersih dan sejuk. Penggunaan kosmetik untuk mata dapat menghalangi udara masuk. Kasihan juga kan kalau bulu mata harus mengalami dehidrasi

Pola makan sehat
 Makanan yang masuk dalam tubuh juga berpengaruh terhadap pertumbuhan bulu mata lho Temans. Dengan mengonsumsi makanan yang sehat akan memberikan hasil yang baik untuk bulu mata. Begitu juga sebaliknya. Makanya, jangan lagi ogah-ogahan konsumsi buah dan sayur ya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar